KEJENIUSAN STEVE JOBS,PENDIRI APPLE
Tadi gua baca berita di situs VIVANEWS.COM yang membahas tentang 8 Rahasia Kehidupan Steve Jobs , kalau lo mau baca bisa lihat disini .
Ternyata dia pernah di Drop Out dari sekolahnya,pernah bereksperimen
untuk obat kejiwaan,dan dia juga adalah pengikut Budha! dan yang lainnya
lo bisa baca sendiri.
Sekrang gua mau bahas tentang 8 Kejeniusan Steve Jobs yang gua baca di
Tabloid PCplus edisi XI/13 - 28 September 2011 lalu. Mungkin sebagian
dari kalian udah pernah baca, tapi mungkin juga sebagian belum baca,
baik itu karna gak sempat atau juga mungkin gak punya tabloidnya, maklum
juga seh gak banyak orang yang mau beli Tabloid tentang PC kalau bukan
karna dia berkecimpung dalam dunia IT. Gua juga ngakuin itu, karna dulu
semasa SMA gua lebih senang baca Tabloid Gosip dari pada tabloid Gadget
atau PC.
so... Check this out!
1. Jangan Berhenti Belajar.
==> Pada tahun 1972 Jobs lulus dari Homestead High School di
Cupertino lalu melanjutkan ke Reed College di Portland, Oregon, tapi
keluar setelah satu semester. Meski Begitu, Jobs meneruskan beberapa
kuliahnya disana (tanpa gelar), termasuk Kaligrafi, yang dikenangnya
sebagai pelajaran yang paling mempengaruhi lahirnya desain Apple yang
cantik - cantik.
2. PHK Bukan Akhir Dari segalanya!
==>
Pada tahun 1976, Jobs mendirikan Apple bersama dengan beberapa rekan,
tahun 1983 Jobs membujuk Jhon Sculley dari Pepsi-Cola untuk menjadi CEO
Apple. Dua tahun kemudian Penjualan Apple merosot, keduanya menjadi
tidak akur yang berujung pada pemecatan Jobs dari kepala divisi
Macintosh.
3. Pilih Yang Sederhana.
==> Menurut Jobs sendiri, kesederhanaan adalah hal yang paling
canggih! Ketika membuat suatu produk dia lebih sering bilang "tidak"
dari pada "iya". Jobs anti dengan fitur yang hanya sekedar hiasan untuk
mempercantik tetapi tidak penting.
4. Miliki Benak/Otak seorang Pemula.
==> Mengapa demikian? Hal ini diambilnya dari ungkapan dalam agama Budha, Cobalah
melakukan pendekatan terhadap segala sesuatu dengan pikiran terbuka dan
menyelaminya seperti itu adalah pengalaman pertama"
Miliki rasa ingin tahu yang tinggi, "Sangatlah menyenangkan mempunyai otak sang pemula!" Ungkap Jobs.
5. Hanya Yang Terbaik.
==> Apple yang telah berumur 35 tahun ini punya lebih dari 50 ribu
karyawan, mencetak penjualan tahunan mendekati US$ 100 miliar, mencata
pertumbuhan mencapai 60% pertahun, dan memproduksi produk yang laris
manis setiap tahunnya. Dan Apple sanggu melakukan itu semua karena Jobs
tidak mau menerima apa pun kecuali kesempurnaan! Meskipun karena itu dia
dijuluki diktator perusahaan, toh Jobs sukses membawa Apple sebagai
perusahaan tak terjangkau oleh kompetitornya.
6. Jeli Melihat Peluang.
==> Pixar si pembuat film animasi Toy Story, misalnya. Pada tahun
1986, sejenak setelah keluar dari Apple, Jobs membuat keputusan yang
ternyata menjadi investasi paling menguntungkan baginya, berbekal US$ 5
juta, ia mengakuisisi para ahli komputer grafis yang dikumpulkan oleh
George Lucas kedalam industrial Light & Magic Computer Division
miliknya dan mengubah menjadi Pixar. Pada tahun 2006, Pixar dijual ke
Walt Disney Co, senilai US$7.4 juta. Tidak hanya itu, Jobs ikutan duduk
dikursi dewan komisaris Disney dan berhak atas bagian sahan tunggal
terbesar Disney yakni 7 % benilai lebih dari US$ 3 miliar.
7. Berani Beda.
==> Toko retail Apple ada lebih 300 diseluruh Dunia, sayangnya belum
hadir di Indonesia, bisa jadi contoh! Menurut Jay Elliot, pengarang buku
"The Steve Jobs Way : Leadership for a new Generation", toko - toko
tersebut tadinya dianggap sebagai resiko terbesar bagi perusahaan. Tapi
Jobs sepertinya selalu melihat hal - hala dengan cara yang berbeda, dan
berhasil membawa perbedaan - perbedaan itu menjadi kesukseasan terbesar!
Dan Perbedaan adalah Inovasi yang membedakan antara pemimpin dan pengikut, begitu kata Jobs.
8. Cintai apa yang kamu lakukan!
==> "Satu - satunya cara untuk melakukan sesuatu dengan hebat adalah
dengan mencintai apa yang kamu lakukan! Jika kamu belum menemukannya,
maka teruslah mencari, jangan hanya diam diposisi mu sekarang, seperti
halnya semua urusan yang terkait dengan hati, kamu akan tahu apa itu
ketika kamu menemukannya!" Begitulah petuah dari Jobs.
Itulah 8 Kejeniusan Steve Jobs yang bisa kita ambil contoh.
Selamat Jalan Steve Jobs, Dunia akan selalu merindukan sosok sepertimu.
0 komentar: